Kata begal menjadi salah satu yang terpopuler di Indonesia pada 2015 ini. Ya, begal merupakan istilah lain dari aksi perampokan. Lambat laun, para pelaku begal terkenal sadis dan tak segan-segan melukai mangsanya.
Apalagi di musim mudik ini. Kawanan begal sudah pasti mengincar para pemudik yang membawa banyak bawaan ke kampung halaman. Beberapa jalan-jalan sepi yang rutin dilintasi pemudik menjadi sarang para begal mengincar korbannya.
Nah agar aman, ada beberapa tips agar mudik anda berjalan lancar dan aman dari kawanan pencuri dan begal.
1. Persiapkan kendaraan
Periksa kendaraan anda dan pastikan kendaraan siap jalan. Kita tak mau hal-hal yang tidak diinginkan terjadi saat kendaraan anda bermasalah atau mogok di tengah perjalanan mudik. Bawa perlengkapan atau perkakas yang diperlukan jika sewaktu-waktu kendaraan anda bermsasalah.
2. Nomor Darurat
Simpan nomor-nomor darurat di telepon selular ataupun secarik kertas. Nomor polisi, ambulan, derek kendaraan atau pun bengkel yang berada di jalur mudik anda.
Nomor telepon darurat yang bisa dihubungi.
Polisi : 110
Ambulans : 118
Pemadam Kebakaran : 113
3. Rute jalan
Harap ketahui dan pahami rute dan medan jalan tempat anda mudik. JANGAN mengambil resiko melewati jalan yang sepi atau tak dikenali.
4. Waktu mudik
Malam hari merupakan waktu yang paling rawan untuk para pemudik. Selain penerangan yang kurang memadai, kadang kala jalur-jalur yang dilewati juga menjadi rawan kejahatan pada malam hari. Untuk itu sangan disarankan agar mudik pada saat matahari terbit.
5. Rest Area
cari tempat aman untuk beristirahat seperti di POM Bensin, Musholla atau posko mudik. TETAP WASPADA saat anda beristirahat dan jagalah barang-barang berharga. Saat berisitirahat simpan barang-barang berharga di tempat yang aman.
6. Menghindar
Jika anda menemukan hal-hal mencurigakan saat mudik, hindari sebisa mungkin. Jika kendaraan anda dibuntuti oleh orang tak dikenal, meski tak dianjurkan, hindari dengan menambah laju kendaraan. Setelah menemukan tempat aman segeralah berhenti untuk meminta pertolongan atau menelpon nomor darurat.
7. Waspada, jangan tertipu
Jika ada orang yang memberitahukan bahwa ban motor anda kempes atau bocor, jangan berhenti di sembarang tempat. Carilah tempat aman untuk memeriksa kendaraan. Bisa jadi itu adalah modus dari kawanan begal. Jaga jarak dengan orang-orang yang baru anda kenal saat perjalanan mudik.
Komentar
Posting Komentar