Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2015

Daihatsu berhijau di Bekasi

Daihatsu sesuai dengan salah satu pilarnya yakni hijau bersama Daihatsu mengajak para blogger belajar sekaligus menanam bersama dalam acara bertajuh Kokgituya piknik bareng Bekasi Berkebun. Peserta yang datang berasal dari kalangan blogger, beberapa ada juga yang berasal dari media online. Pembukaan acara dilakukan oleh wakil walikota Bekasi yaitu Bapak H. Ahmad Syaikhu. Beliau juga sempat membuka acara ini dengan pesan-pesan untuk membuat bumi lebih hijau. Bapak Syaikhu juga berharap para blogger bisa membantu acara bertajuk penghijauan dengan tulisan-tulisan yang bernada mengajak. Setelah pembukaan tersebut kami digiring oleh tim Daihatsu untuk mendengar pengarahan tentang menanam dari panitia Bekasi Berkebun. Unik sekali karena saat pelatihan ini panitia menggunakan mobil Daihatsu gran max untuk mengangkut tumubuhan yang akan kita tanam. Unik aja sih kan biasanya gran max itu digunakan untuk berdagang. Oke kita lupakan tentang gran max dan kembali ke acara utama. Nah setelah penga

5 Tips Biar Gak Nyebelin Di Instagram

Kontroversi intagram war antara Krisdayanti dan anak-anaknya membuat saya membuat postingan kedua tentang instagram kali ini. KD vs Aurel + Azriel mengingatkan saya tentang para akun nyebelin yang ada di Instagram. Bagaimana tidak, dari mulai Hashtag Abuser, Narsis Addict hingga tukang jualan ada di Instagram. Biar gak jadi nyebelin, berikut akan saya share beberapa tips biar kamu gak jadi pengguna atau akun yang mengganggu orang atau followers lewat postingan instagram kamu: 1. Selektif unggah foto 🍆🍑 A photo posted by Kim Kardashian West (@kimkardashian) on Mar 9, 2015 at 4:53pm PDT Kamu traveller, tukang masak, atau suka menggambar? kalau begitu tidak ada salahnya mengunggah foto-foto kamu Instagram. Namun jika posting terlalu banyak foto dalam sehari atau satu waktu, pastinya bakal bikin kesel followers kamu. Ih kok narsis banget sih, kok pamer terus sih? seperti itu biasanya yang ada di dalam pikiran followers kamu. Nah coba kamu seleksi lagi foto-

7 Akun Instagram Yang Harus Kamu Follow

Terlepas dari skandal adu caption antara Krisdayanti dan anak-anaknya, sebenarnya social media macam Instagram memberikan banyak manfaat jika kita memfollow akun yang benar. Ada banyak kesenangan yang bisa kita lihat dari memfollow dan melihat akun-akun instagram ini. Nah daripada melihat instagram war atau foto-foto gak penting yang diposting, ada baiknya kit memfollow akun instagram di bawah ini: 1. NatGeo Photograph by @paulnicklen while #onassignment for @natgeo in Washington State. The largest fires in the history of Washington State continue to wreak havoc on this tinder dry ecosystem, citizens and firefighters. Just after the fire ripped through the Okanogan district, a ranch owner was relieved to see that her entire herd of horses managed to survive this massive blaze. They even had enough energy to continue establishing their pecking order. Please #follow me @paulnicklen to see where the horses stayed allowing them to avoid the flames. With @crisitnamitterm

Budaya Dan Tradisi Idul Fitri 6 Wilayah Di Dunia

Idul Fitri menjadi salah satu hari yang paling ditunggu umat muslim di seluruh dunia setelah menjalankan puasa sebulan penuh. Bukan hanya di Indonesia, Idul Fitri juga dirayakan dengan meriah di seluruh dunia. Beberapa diantaranya mempunyai tradisi yang hampir sama dengan yang dilakukan masyarakat muslim di Indonesia. Mari kita tengok beberapa budaya dan kebiasaan muslim di beberapa negara yang merayakan lebaran: 1. Amerika Serikat Negara dengan penduduk muslim minoritas ini mempunyai beberapa tradisi yang sepertinya juga lazim dilakukan di negara lain. Menjalankan sholat Ied, berkumpul bersama muslim lainnya untuk bersilahturahmi bermaaf-maafan. Di beberapa komunitas muslim atau ekspatriat mereka akan berkumpul di Islamic Center atau tempat komunitas mereka biasa berkumpul untuk bersilahturahmi dan temu kangen. Makanan-makanan khas lebaran juga dihidangkan. 2. Asia Selatan Di negara-negara Hindustan seperti Kashmir, Bangladesh, India dan Srilanka, suasana I

7 Tips Anti Begal Saat Mudik

Kata begal menjadi salah satu yang terpopuler di Indonesia pada 2015 ini. Ya, begal merupakan istilah lain dari aksi perampokan. Lambat laun, para pelaku begal terkenal sadis dan tak segan-segan melukai mangsanya. Apalagi di musim mudik ini. Kawanan begal sudah pasti mengincar para pemudik yang membawa banyak bawaan ke kampung halaman. Beberapa jalan-jalan sepi yang rutin dilintasi pemudik menjadi sarang para begal mengincar korbannya. Nah agar aman, ada beberapa tips agar mudik anda berjalan lancar dan aman dari kawanan pencuri dan begal. 1. Persiapkan kendaraan Periksa kendaraan anda dan pastikan kendaraan siap jalan. Kita tak mau hal-hal yang tidak diinginkan terjadi saat kendaraan anda bermasalah atau mogok di tengah perjalanan mudik. Bawa perlengkapan atau perkakas yang diperlukan jika sewaktu-waktu kendaraan anda bermsasalah. 2. Nomor Darurat Simpan nomor-nomor darurat di telepon selular ataupun secarik kertas. Nomor polisi, ambulan, derek kendaraan atau pun

5 Alat Elektronik Yang Wajib Dibawa Untuk Perjalanan Mudik

Mudik yang menempuh perjalanan jauh menggunakan mobil pribadi merupakan salah satu hal yang mengasyikkan. Pemandangan yang terhampar di perjalanan mudik menjadi salah satu kesenangan sendiri bagi setiap orang untuk menikmatinya. Nah sebelum mudik, ada baiknya kamu juga tidak melupakan barang-barang apa saja yang harus dibawa. Selain itu, untuk kelancaran dan kenyamanan saat mengemudi. Ada baiknya anda membawa beberapa gadget yang berguna dalam perjalanan. Sebut saja GPS untuk melacak dan memetakan secara digital jarak dan rute yang akan anda tempuh, atau handphone yang memang menjadi barang kebutuhan kapan saja dan dimana saja. Nah selain handphone, berikut ini adalah beberapa gadget yang bisa anda bawa selama mudik: 1. Wireless Internet Mobile WiFi atau modem wireless berguna untuk menstabilkan koneksi anda dalam perjalanan. Apalagi anda mempunyai beberapa gadget seperti smartphone yang butuh jaringan kuat untuk mengecek beberapa hal selama perjalanan seperti lokasi

5 Tips Mudik Lebaran

Setelah setengah bulan menjalankan puasa, selain Hari Raya Idul Fitri, bagi sebagian masyarakat Indonesia, mudik juga menjadi hal yang paling ditunggu-tunggu. Pulang ke kampung halaman bertemu sanak keluarga merupakan salah satu hal yang menyenangkan setelah beberapa bulan tidak bertemu. Perjalanan jauh tak akan terasa jika kita telah berkumpul dengan orang di kampung halaman. Namun meski begitu, banyak hal yang harus dipersiapkan untuk menempuh perjalanan jauh ini. Dari mulai kondisi badan hingga perlengkapan yang harus dibawa harus dipersiapkan secara matang. Nah berikut ini merupakan tips mempersiapkan hal-hal terkait mudik lebaran: Kondisi Tubuh Salah satu hal yang paling utama adalah kondisi tubuh. Jika kondisi tubuh kamu kurang prima, Jangan memaksakan untuk berangkat atau mengemudi. Istirahat yang cukup, makan-makanan yang sehat dan bergizi adalah hal yang utama agar kondisi prima. Yang terpenting, istirahat yang cukup sebelum berkendara untuk mudik. Kemas B

7 Fakta Mengejutkan Di Balik Acara TV Pimp My Ride

Siapa sih yang enggak kenal acara Pimp My Ride? kalian yang dulu pernah jadi "Anak Nongkrong" channel MTV pasti gak pernah ketinggalan dengan acara yang satu ini. Gimana tidak, acara ini layaknya cerita Cinderella yang bertemu Ibu Peri. Ya, Ibu Peri nya siapa lagi kalo bukan si rapper, X-Zibit yang menjadi pembawa acara. Jika X-Zibit datang ke rumah mu, siap-siap kamu akan berteriak-teriak kegirangan karena tak lain dan tak bukan si rapper akan memofifikasi mobil kamu yang seperti sampah jadi layaknya tunggangan mewah. Acara Pimp My Ride ini menarik minat para pemirsa, khususnya anak muda, karena kemampuan para kru di bengkel West Coast Custom dalam mendandani mobil menjadi berkelas dan berteknologi canggih dalam waktu singkat. Namun ada banyak fakta-fakta menarik yang tidak kamu tahu dari acara yang berlangsung selama 72 Episode ini: 1. Beberapa bagian dicopot setelah proses pengambilan gambar selesai Salah satu peserta yang pernah ikut Pimp My Ride, Ju

3 Tips Dan Trik Menggunakan WebCam

Web Camera (WebCam) adalah salah satu komponen dalam PC atau laptop yang tak terlalu diperhatikan oleh para penggunanya. Komponen ini berguna untuk melakukan berbagai hal visual. Dari mulai selfie, merekam video hingga video call dengan pengguna lain, Webcam menjadi salah satu komponen yang multifungsi. Namun banyak pengguna Webcam yang menyepelekan hal-hal yang seharusnya dilakukan untuk menggunakan komponen ini dengan benar. Bahkan saat ini, wawancara kerja juga sudah menggunakan video call. Sang pewawancara dan calon pekerja tak perlu lagi harus bertatap muka. Tentunya anda tak ingin meninggalkan kesan buruk dari perusahaan yang menginterview akibat webcam jelek ataupun kurangnya cahaya pada webcam. Nah tiga tips dan trik di bawah ini bisa membantu anda untuk menggunakan webcam yang baik dan benar agar kamera kecil ini mampu berguna secara maksimal. 1. Cari tempat yang bagus Jika anda memiliki Webcam eksternal yang terhubung di sisi atas layar PC anda, besar kem

4 Tips Mencabut USB Flash Disk Dengan Benar

USB Eksternal Drive atau sering disebut Flash Disk, merupakan salah satu alat penyimpanan praktis yang dapat dibawa dimana saja dan kapan saja. Namun perangkat ini juga sangat rentan terhadap kerusakan apabila kita tidak menggunakannya secara benar. Salah satu masalah yang paling banyak dialami adalah korupnya data di Flash Disk. Hal ini disebabkan oleh beberapa hal. Selain virus, cara kita mencabut flash disk juga mungkin tidak benar. Jangan asal main cabut Flash Disk, lakukan 4 cara ini untuk mencabut flash disk dengan benar agar file anda aman. 1. Safely Remove Hardware langkah pertama untuk mencabut flash disk secara aman adalah dengan men-Klik ikon Safely Remove Hardware di pojok kanan bawah atau di barisan tray icon. Kemudian klik perangkat yang akan dicabut. Tunggu sampai pesan "Safe to Remove Hardware" muncul, lalu cabut flash disk. 2. Tutup file yang sedang digunakan Jika di cara pertama terdapat tulisan "This device currently in use&qu